Berita dan Media

Indocement Raih Penghargaan Employee Engagement Terbaik 2025

Indocement Raih Penghargaan Employee Engagement Terbaik 2025

Indocement meraih penghargaan Indonesia Best Employee Engagement Award 2025 dengan predikat Very Good dari Majalah SWA dan Business Digest. Penghargaan ini diberikan karena Indocement dinilai berhasil menciptakan lingkungan kerja yang mendukung keterlibatan dan kesejahteraan karyawan. Penghargaan ini berdasarkan survei langsung kepada karyawan Indocement, yang menilai sejauh mana mereka merasa terlibat, dihargai, dan diberdayakan di tempat kerja. Acara penganugerahan berlangsung pada 10 Juli 2025 di Jakarta.

Pengakuan ini menunjukkan bahwa Indocement tidak hanya fokus pada bisnis, tetapi juga pada hubungan yang kuat dengan karyawan sebagai aset penting perusahaan.

FOLLOW US ON