Keberlanjutan

Keberlanjutan

Pengembangan Kemasyarakatan

Indocement sangat menyadari bahwa keberadaan Perseroan merupakan bagian dari masyarakat. Pertumbuhan usaha yang diraih Indocement selama ini juga tak lepas dari peran serta masyarakat. Untuk itu, Perseroan memberikan perhatian yang sangat besar terhadap pengembangan sosial kemasyarakatan yang diwujudkan dalam berbagai kegiatan yang berkaitan dengan sosial budaya masyarakat.

Pelaksanaan CSR pada aspek sosial kemasyarakatan diarahkan pada program program yang bersifat memberdayakan dan memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat di lokasi sekitar Perseroan beroperasi. Keterlibatan masyarakat dalam pelaksanaan dan pengembangan program lebih diutamakan sehingga manfaatnya bisa dirasakan langsung oleh mereka. Program pemberdayaan masyarakat yang dikembangkan oleh Perseroan ini mempunyai tujuan untuk menciptakan kemandirian di masyarakat baik secara ekonomi, sosial, dan lingkungan

Pelibatan Pemangku Kepentingan

Perseroan memiliki lima pilar kegiatan CSR dalam melaksanakan program pemberdayaan yang membangun masyarakat mandiri dan mendukung peningkatan kualitas hidup masyarakat yang lebih baik. Pilar-pilar tersebut terdiri dari Pendidikan; Kesehatan; Ekonomi; Keamanan; Sosbudagor (Sosial, Budaya, Agama, Olahraga, dan Infrastruktur); serta Keamanan. Perseroan melibatkan masyarakat dan Pemerintahan Desa dalam merencanakan program CSR melalui Bilikom yang dilaksanakan di semua desa mitra. Tahun ini, pencapaian program CSR berdasarkan lima pilar kembali melebihi yang telah ditargetkan.

Tenaga Kerja dan Pemasok Lokal

Perseroan memiliki kebijakan terhadap tenaga kerja dan pemasok lokal. Perseroan memberikan kesempatan kerja kepada seluruh masyarakat sesuai dengan kualifikasi yang dipersyaratkan. Perseroan mengoptimalkan sumber daya yang dimiliki masyarakat untuk mendukung proses produksi, sebagai contoh palet untuk pengiriman semen, rambu-rambu K3, serbuk gergaji dan sekam padi.

FOLLOW US ON