Indocement kembali menjadi tuan rumah kunjungan penting dari Asia Director Health & Safety Heidelberg Materials Group, Rajan Velappan, pada Oktober 2025. Kunjungan ini menjadi momentum strategis untuk memperkuat komitmen perusahaan terhadap budaya keselamatan kerja.
Agenda dimulai pada 27 Oktober 2025 di area Quarry Mining Kompleks Pabrik Citeureup. Rajan Velappan disambut oleh Mining Division Manager, Ir. Prawiratno D. Observasi lapangan mencakup implementasi prosedur LOTOTO, pemeriksaan pre-start alat berat, kelengkapan unit HD/DT, area pengisian angin ban, serta demarkasi workshop. Semua aspek ini menjadi sorotan untuk memastikan standar keselamatan diterapkan secara konsisten. Perjalanan berlanjut ke Technical Service Division, di mana rombongan diterima oleh Technical Service Division Manager, Ir. I Gusti Ngurah Karmayasa. Fokus observasi kali ini adalah lifting safety, termasuk pengecekan wire rope hoist dan perangkat pendukung lainnya.
Hari kedua, 28 Oktober 2025, diawali dengan pelaksanaan Indocement Safety Committee Meeting (I-SC #45) yang dirangkai dengan Safety Leadership Forum di Guest House Kompleks Pabrik Citeureup. Dalam forum ini, Rajan Velappan tampil sebagai narasumber, menekankan pentingnya kepemimpinan dalam membangun budaya keselamatan yang berkelanjutan.
Kunjungan ditutup di Terminal Lampung. Di lokasi ini, Rajan memastikan penerapan housekeeping, machine safeguarding, lifting equipment, serta aspek keselamatan di area pelabuhan kapal berjalan sesuai standar.
Kehadiran Rajan Velappan bukan sekadar kunjungan rutin, melainkan dorongan nyata untuk mewujudkan target Zero Harm.
Indocement terus berkomitmen: Pray Safe, Think Safe, Work Safe, Always Safe.






